Translate

Antara Anak, Teknologi, dan Orang Tua : Apa Yang Harus Dilakukan?

Teknologi berkembang dengan sangat cepat, sekarang kita bisa mendapatkan
banyak informasi melalui mobile phone yang ada di genggaman kita
Kecepatan berkembang teknologi bukan sesuatu yang bisa dibendung dan bisa dihambat. Setiap tahun, bahkan mungkin setiap hari orang berusaha untuk terus mengembangkan teknologi menjadi lebih canggih dengan tujuan agar mempermudah hidup umat manusia. Perkembangan teknologi terjadi sangat cepat terutama dalam bidang informasi, dalam kurun waktu 10 tahun terakhir saja  sudah banyak bermunculuan teknologi maupun aplikasi yang memungkinkan kita untuk terhubung dengan orang di seluruh dunia, mencari informasi mengenai apa yang terjadi diseluruh dunia, dengan kata lain kita sudah bisa melihat dunia yang begitu luas hanya dari tempat kita duduk saat ini.

Perkembangan mobile phone yang begitu cepat, setiap tahunnya selalu bermunculan model baru, dan semakin lama semakin memudahkan orang untuk berhubungan dengan orang lain, perkembangan internet yang semakin lama semakin cepat dan memiliki informasi yang semakin luas dan beragam, televisi yang memiliki semakin banyak chanel dan semakin banyak acara. Sebagai orang-orang yang terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dalam perkembangan teknologi yang begitu cepat ini, kita tidak bisa melawan dan membendung perkembangan dan perubahan zaman.

Perubahan dan perkembangan teknologi yang begitu cepat memunculkan pemandangan yang hanya bisa dilihat baru-baru ini adalah anak-anak yang sudah mahir dalam menggunakan laptop, mobile phone, tablet dan hal-hal lainnya. Mereka sudah mahir dalam mencari informasi di internet, mahir dalam menggunakan aplikasi-aplikasi yang ada dalam mobile phone, laptop, tablet, maupun komputer. Anak-anak zaman sekarang begitu terlibat dengan teknologi, dan sekali lagi kita tidak bisa mencegah hal tersebut. Dengan melawan perkembangan zaman kita hanya akan tertinggal dan menjadi terasing di dunia yang kita tempati saat ini. Seorang bijak pernah berkata, "didiklah anakmu sesuai dengan zamannya, karena dia hidup berbeda dengan zamanmu" -Ali bin Abi Thalib ra-

Hal yang menjadi masalah dalam perkembangan teknologi adalah, bahwa dalam internet maupun aplikasi dalam teknologi tersebut tidak selalu bersifat positif bagi anak tapi hal-hal yang bersifat negatif, seperti konten-konten yang bersifat pornografi, kekerasan, hal-hal berbau sara, dan konten-konten negatif lainnya. Jika, konten-konten tersebut bahkan bisa mempengaruhi pikiran orang dewasa yang sudah bisa membedakan antara mana yang baik dan buruk, apalagi bagi anak-anak yang mereka masih dalam pencarian seperti apa hal yang baik dan hal yang buruk.

Para ahli juga memiliki pendapat yang berbeda dalam menyikapi teknologi, ada yang berpendapat bahwa teknologi berbahaya bagi perkembangan anak, terutama bagi perkembangan sosial anak. Hal ini didasarkan bahwa anak tidak terlibat dengan orang lain secara langsung ketika mereka menggunakan teknologi, sehingga akan sulit untuk mereka memformulasikan bagimana caranya bersosialisasi dengan orang lain dan bagaimana caranya  mereka menyampaikan emosi mereka dengan cara yang benar. Tapi walaupun demikian, ada juga ahli yang berpendapat bahwa teknologi tidak berbahaya selama digunakan dalam taraf normal dan tidak berlebihan. Mereka berpendapat bahwa teknologi dibutuhkan untuk perkembangan anak karena hal tersebut akan membantu mereka menghadapi dunia yang berkembang dengan cepat.

Perkembangan teknologi yang begitu cepat akan membuat anak-anak memiliki pikiran yang berbeda dengan kita yang dibesarkan di zaman yang tidak secanggih zaman mereka dibesarkan. Mereka akan lebih banyak mengetahui informasi lebih cepat, dan mungkin akan menjadi lebih penasaran terhadap berbagai macam hal, berusaha untuk mencari berbagai macam hal, bahkan karena ketidaktahuan mereka, mungkin mereka bisa saja mengakses konten-konten negatif tersebut dalam internet. Sebagai orang tua, apa yang harus kita lakukan untuk bisa menjaga mereka? tetapi tetap membesarkan mereka sesuai dengan perkembangan zaman? Haruskah kita was-was dengan perkembangan zaman?

Baca juga :

Sudah Tepatkah Pola Asuh Anda

Perkembangan zaman bukanlah sesuatu hal yang harus ditakuti karena itu pasti terjadi, tetapi bagaimana kita menyikapinya. Untuk menjawab pertanyaan diatas ada beberapa kata kunci yang bisa dipegang yaitu pemahaman, pengawasan, praktik, dan keseimbangan. Sebagai orang tua kita harus menerapkan keempat hal tersebut pada anak. Tentang pemahaman, tentu sebagai orang tua yang akan mengajarkan dan membimbing anak di zaman yang berkembang dengan cepat ini kita harus bisa memahami apa yang terjadi saat ini. Kita harus tahu dan mengerti mengenai teknologi yang menjadi khas di zaman ini, kita harus bisa mengoperasikan teknologi tersebut, paham mengenai apa yang ada didalamnya, dan mengetahui dampak positif dan negatif yang bisa muncul dari teknologi.

Setelah itu baru kita bisa melakukan pengawasan, karena bagaimana kita bisa mengawasi anak kita jika kita sendiri tidak paham mengenai teknologi yang mereka gunakan. Awasi apa yang mereka akses, bimbing dan ajarkan mereka untuk bisa belajar melalui teknologi sehingga mereka bisa siap menghadapi zaman yang sedang berkembang dengan sangat cepat. Walaupun banyak konten negatif yang tersebar dalam internet, tapi tidak sedikit juga konten positif yang terdapat didalamnya dan hal ini bisa dimanfaatkan oleh para orang tua untuk mendidik anak-anak mereka agar siap menghadapi tantangan-tantangan hidup mereka didepan.

Baca juga :
Menyelesaikan Masalah Dengan Remaja

Setelah dilakukan pengawasan, jangan lupa untuk mempraktikan apa yang mereka pelajari dalam teknologi tersebut. Hal yang diwaspadai oleh para ahli adalah bahwa teknologi akan menghambat perkembangan mereka terutama dalam bidang sosial. Tapi, menurut para ahli lainnya hal ini tidak akan terjadi selama orang tua bisa mengajak anak untuk mempraktikan apa yang mereka pelajari melalui teknologi dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam bidang sosial. Anak dibekali dengan berbagai informasi yang mereka dapat seharusnya mereka bisa berinteraksi dengan lebih baik.

Dan yang terkahir adalah, keseimbangan yaitu bahwa orang tua harus seimbang kapan mereka belajar dan menggunakan teknologi dan kapan mereka harus bermain diluar. Karena bagaimanapun teknologi memudahkan anak untuk mendapat informasi dan mendapat hiburan, tapi mereka juga masih tetap membutuhkan bermain diluar bersama teman-teman untuk bisa berkembang dengan baik. Teknologi bisa menjadi sesuatu yang sangat membantu perkembangan anak jika kita tahu cara menggunakannya dan jika tidak digunakan secara berlebihan.

Kita sebagai orang tua tidak perlu takut dengan perkembangan zaman dan perkembangan teknologi yang begitu cepat. Dengan pendekatan yang tepat kita bisa memanfaatkan hal tersebut untuk sesuatu yang lebih baik, semoga tulisan ini bisa bermanfaat untuk pembaca sekalian :)

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan jejak dengan berkomentar

"Mohon untuk tidak memberikan komentar yang berbau SARA,pornografi atau pesan negatif lainnya, karena akan kami hapus dari postingan ini"